SELAMAT DATANG DI BLOG KU

Senin, 29 April 2013

Analisi Jalur (Path Analysis)



ANALYSIS JALUR
A.    Penjelasan Umum
Analisi jalur (Path Analysis) merupakan pengembangan statistik regresi, sehingga analisis regresi dapat dikatakan sebagai bentuk khusus analisis jalur. Analisis jalur digunakan untuk melukiskan dan menguji model hubungan antar variabel yang berbentuk sebab akibat (Sugiyono: 2009).
Bagaimana sejarah perkembangan analisis jalur? Teknik analisis jalur, yang dikembangkan oleh Sewal Wright di tahun 1934, sebenarnya merupakan pengembangan korelasi yang diuraikan menjadi beberapa interpretasi akibat yang ditimbulkannya. Lebih lanjut, analisis jalur mempunyai kedekatan dengan regresi berganda, atau dengan kata lain, regresi berganda merupakan bentuk khusus dari analisis jalur. Teknik ini juga dikenal sebagai modal sebab akibat (causing modeling). Penamaan ini didasarkan pada alasan bahwa analisis jalur memungkinkan penggunaan dapat menguji proposisi teoritis mengenai hubungan sebab dan akibat tanpa memanipulasi variabel-variabel. Memanipulasi variabel maksudnya memberi perlakuan (treatment) terhadap variabel-variabel tertentu dalam pengukurannya. Asumsi dasar model ini ialah beberapa variabel sebenarnya mempunyai hubungan yang sangat dekat satu dengan yang lainnya.

Senin, 15 April 2013

warna WEB



COLOR (WARNA)

Warna telah digunakan sebagai alat komunikasi selama berabad-abad. Dalam dunia cetak, warna tentu saja telah memberikan manfaat yang tak ternilai dan berlimpah, tetapi, sayangnya, juga mahal dan tidak fleksibel (sekali dicetak). Dengan demikian, warna web memiliki keuntungan cetak yang berbeda atas warna, karena warna web adalah gratis. Selain itu, desainer web bisa memodifikasi skema warna lengkap dengan mudah dan cuma-cuma, tanpa memperhatikan biaya. Namun, menggunakan warna web secara efektif dapat menantang. Mood yang ditimbulkan oleh Skema warna dipengaruhi oleh: